Kepala OPD di Seluma Diingatkan Agar Dapat Tempati Rumdin

Wabup Seluma Gustianto-IST-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, TAIS - Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkungan Pemkab Seluma diingatkan untuk menempati rumah dinas (rumdin) yang telah disediakan.
Sejumlah rumdin yang ada di komplek Ampar Gading terlihat masih banyak yang kosong dan terbengkalai karena pejabat enggan menempati rumah tersebut.

BACA JUGA:Miris! Baru 34 Persen Pekerja di Bengkulu Terlindungi Jaminan Sosial

Wabup Seluma Gustianto menyayangkan masih banyak rumdin yang tidak dimanfaatkan dengan baik.
"Rumdin dibangun menggunakan anggaran untuk memberikan fasilitas kepada kepala OPD. Seharusnya ditempati dan dimanfaatkan," sesal Wabup.

BACA JUGA:Harus Bersiap Nih... Usulan Formasi CASN Seluma Lebih Banyak SMA Sederajat

Wabup mengaku bersama Bupati Erwin Octavian saja menempati rumdin demi memudahkan koordinasi dalam rangka pembangunan daerah.
"Saya bersama pak bupati juga tinggal di rumah dinas. Jadi kepala OPD harus menempati rumah dinas di kawasan Ampar Gading. Sehingga memudahkan koordinasi serta ikut meramaikan Kota Tais," tegas Wabup.

BACA JUGA:Danau Singkarak Sumatera Barat, Seperti ini Sejarah dan Fakta Unik Di Balik Keindahannya

Lebih lanjut, saat ini tim dari Pemkab Seluma juga sudah melakukan penilaian terhadap seluruh rumdin yang ada.
Untuk rumdin yang tidak ditempati dan tidak dirawat. Wabup mengaku akan memberikan sanksi kepada Kepala OPD yang dinilai membandel tidak menempati rumdin.

BACA JUGA:Fakta Unik Dibalik Keganasan Gunung Marapi Sumatra Barat, Tak Pernah Sepi Pendaki, Ada Taman Bunga Abadi

"Sedang kami data, mana saja rumdin yang dibiarkan kosong. Kemudian nanti akan diberikan surat resmi agar segera ditempati," pungkas Wabup.

BACA JUGA:Minta Tolong Bersih Rumah, Pemuda Ini Nekat Setubuhi Anak di Bawah Umur, Tangkap!

(rwf)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan