Miris Balita Umur 5 Bulan di Kaur Menderita Hidrosefalus, Keluarga Terkendala Biaya Pengobatan

SAKIT: Balita di Kaur menderita hidrosifalus dan butuh perhatian-juli-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - Seorang anak yang masih berstatus bayi di bawah lima tahun (Balita) di Desa Ulak Lebar Kecamatan Muara Sahung Kabupaten Kaur Provinsi Bengkulu menderita penyakit hidrosefalus.

Balita tersebut bernama Olivia Maha Rani dan baru berumur 5 bulan. Gejala hidrosefalus muncul sejak Olivia Maha rani berumur satu bulan.

Hidrosefalus adalah penumpukan cairan di rongga otak sehingga meningkatkan tekanan pada otak.

BACA JUGA:BREAKING NEWS: Terjadi Lagi, Oknum Guru di Bengkulu Selatan Rudapaksa Siswi Sendiri

Pada bayi dan anak-anak, hidrosefalus bisa menyebabkan ukuran kepala membesar. Sedangkan pada orang dewasa, kondisi ini bisa menimbulkan sakit kepala hebat.

Orang tua Olivia yakni Melson Alan Sahputra (22) dan Era Maya Sofa (22) sudah berupaya mengobati anaknya, baik secara medis maupun secara tradisional.

Bahkan Olivia sudah pernah dibawa berobat ke Rumah Sakit M Yunus Bengkulu, namun karena terkendala biaya akhirnya saat ini keluarga membawa Olivia pulang ke Desa Ulak Lebar.

BACA JUGA:Wajib Tahu! Ternyata Ini Penyebab Bengkulu Rawan Gempa, Tahun Ini Sudah 150 Gempa Terjadi di Bengkulu

Kondisi yang dialami oleh Olivia sudah mendapat perhatian banyak pihak dan memberikan bantuan.

Terbaru anggota Polsek Muara Sahung Polres Kaur memberikan bantuan sembako kepada keluarga balita berusia 5 bulan bernama Olivia Maha Rani tersebut.

“Kami memberikan bantuan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap warga kurang mampu. Salah satunya Olivia yang menderita penyakit hidrosefalus,” kata Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP H. Eko Budiman, S.IK, M.IK, M.Si melalui Kapolsek Muara Sahung Iptu Johannes Perangin Angin SH, Selasa (19/3/2024)

BACA JUGA:Angin Segar Buat Para Pencari Kerja di Bengkulu, Pemerintah Buka Program Magang ke Jepang, Ini Syaratnya

Disampaikan Kapolsek, begitu mendapat informasi ada balita menderita hidrosefalus anggota Polsek Muara Sahung langsung mengunjungi korban dan memberikan bantuan.

Bantuan ini merupakan bentuk respon cepat dan kepedulian Polri terhadap masyarakat yang membutuhkan.

“Semoga apa yang kami lakukan ini menjadi ladang amal untuk semua. Juga bantuan yang kita berikan ini dapat meringankan beban keluarga Olivia. Kami berdoa agar nak Olivia cepat sembuh dan keluarga dapat bersabar dalam menghadapi penyakit yang sedang diderita,” harapnya.

BACA JUGA:Aaron Taylor-Johnson Dikabarkab Bakal Jadi Pemeran Baru James Bond

Diketahui dari informasi yang dikutif dari laman infokesehatan, ada beberapa hal yang bisa menjadi pemicu seseorang tekena hidrosifalus.

sebab yang menjadi pemicunya diantaranya adalah infeksi pada masa kehamilan, rubella, sifilis, penyakit gondok dan toksoplasma.

Akan tetapi, jika hidrosefalus terjadi setelah lahir biasanya dapat terjadi karena adanya cedera otak yang parah, radang otak, tumor otak hingga radang selaput otak. (jul)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan