Pemilu 2024 Selesai, Dandim 0408 Bengkulu Selatan-Kaur Berganti

Pemilu 2024 Selesai, Dandim 0408 Bengkulu Selatan-Kaur Berganti-Rezan-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Pemilu 2024 sudah selesai dan menyisahkan proses penghitungan suara dan rapat pleno KPU untuk menentukan siapa yang akan menduduki kursi wakil rakyat.

Beriringan selesainya Pemilu 2024, Komandan Kodim (Dandim) 0408 Bengkulu Selatan-Kaur juga akan berganti. Hal tersebut sesuai surat perintah tugas atau sprint pergantian Dandim 0408 Bengkulu Selatan-Kaur yang telah keluar sejak Januari 2024 lalu.

BACA JUGA:Pengedar Ganja Diringkus Polisi, Motor dan HP Disita

Tongkat komando di tangan Letkol. Inf. Aswin Suladi akan dilanjutkan Letkol (Czi) Bambang Santoso SH yang sebelumnya menjabat Danyonzipur 11/DW Kodam 2 Sriwijaya.

Adapun sprint perpindahan pucuk pimpinan Kodim 0408 Bengkulu Selatan-Kaur dikeluarkan pada 17 Januari 2024 dengan TMT 22 Desember 2023. Rencananya sertijab Dandim 0408 Bengkulu Selatan Kaur akan dilakukan pada 20 Februari 2024 di Makorem 041/Gamas Bengkulu.

BACA JUGA:Rapat Pleno PPK Masih Berlangsung, Hitung Cepat Baru 35 Persen

Setelah menjabat sebagai Dandim 0408 selama kurang lebih 2 tahun, Aswin akan berpindah tugas dengan jabatan yang baru. Yaitu sebagai Wakil Asisten Perencanaan dan Penganggaran Kodam II/Sriwijaya (Waasrendam).

Banyak prestasi yang ditorehkan Aswin selama dirinya menjabat sebagai Dandim 0408. Prestasi tersebut baik dari program-program Kasad yang berjalan dengan baik, seperti TNI Manunggal Air, TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) dan Karya Bakti TNI.

BACA JUGA:PKB-Gerindra Saling Klaim, Golkar, Demokrat dan PPP Persaingan Internal

Bahkan Kodim 0408 di bawah kepemimpinannya telah turut membangun infrastruktur yang pro masyarakat desa.

"Alhamdulillah selama di Bengkulu Selatan dan Kaur banyak program-program yang telah berjalan dengan baik. Tentunya bersinergi dengan pemerintah daerah dan pucuk pimpinan instansi lainnya," ujar Aswin.

BACA JUGA:Pemprov Bengkulu Tindak Lanjuti Kerja Sama dengan Korea

Lebih lanjut, Aswin mengatakan semua program yang telah dilakukan tersebut sebagai bentuk upaya menjawab kebutuhan masyarakat.

Baik penurunan stunting, pemenuhan air bersih, infrastruktur penunjang masyarakat desa dan kebutuhan pangan lainya. Seperti Program Dapur Masuk Sekolah yang telah dilakukan secara konsisten dibeberapa SD yang ada di wilayah kerja Kodim 0408.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan