Lokasi dan Waktu Debat Kedua Pilkada Bengkulu Selatan Berubah, Ini Alasannya

Anggota KPU Bengkulu Selatan, Mafahir-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakora.co, KOTA MANNA - Lokasi dan waktu debat kedua pilkada Bengkulu Selatan berubah dari yang sudah disepakati sebelumnya.

Lokasi debat kedua bukan di Gedung Pemuda Manna, tapi dipindahkan ke Hotel Mercure Kota Bengkulu. Waktunya juga bukan tanggal 19 November seperti yang sudah disepakati sebelumnya, tapi dimajukan Senin, 18 November 2024 malam.

BACA JUGA:Tidak Netral di Pilkada, Polisi Bisa Diberi Sanksi Berat

Anggota KPU Bengkulu Selatan, Mafahir, M.Pd mengatakan, perubahan lokasi dan waktu debat ini karena adanya masukan dan saran dari berbagai pihak pasca debat pertama yang dilaksanakan pada Jumat, 8 November lalu.

BACA JUGA:Kades dan Lurah Dikerahkan Pantau Hasil Pemungutan Suara Pilkada

Pertimbangan utamanya bukan soal keamanan, tapi untuk memberi rasa kenyamanan lebih baik lagi kepada peserta debat maupun tamu undangan yang hadir. 

“Lokasi dan waktu debat berubah bukan karena faktor keamanan, tapi KPU ingin memberikan kenyamanan yang lebih baik lagi kepada peserta maupun tamu undangan. Soalnya pasca debat pertama kemarin, kami banyak menerima masukan dari berbagai pihak,” kata Mafahir.

BACA JUGA:APK Paslon Yang Dipasalitasi KPU Dirusak OTD, Fotonya Tak Bisa Dikenali Lagi

Untuk pematangan persiuapan debat, KPU Bengkulu Selatan telah mengundang LO tiga pasangan calon (paslon). KPU juga akan memfasilitas peserta dilokasi debat. 

BACA JUGA:Bahaya Politik Uang dalam Pilkada

Pada debat kedua ini, temanya adalah Tata Kelola Pemerintahan dan Pemerataan Pembangunan yang Berkeadilan Dalam Bingkai NKRI. Meski debat dilaksanakan di Kota Bengkulu, masyarakat tetap bisa menyaksikan debat melalui siarangan langsung live streaming di akun media sosial resmi KPU Bengkulu Selatan. (yoh)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan