Pesona dan Sejarah Pantai Parai Tenggiri, Objek Wisata Menarik nan Indah di Kepulauan Bangka

Pantai Parai Tenggiri-istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - Unik pantai ini memiliki nama seperti nama ikan, yakni Pantai Parai Tenggiri di Kepulauan bangka Belitung.

Dahulu pantai ini bernama Pantai Hakok namunseiring berjalannya waktu pantai yang indah dan mempesona ini berubah nama Pantai Parai Tenggiri karena dahulu banyak nelayan yang mendatangkan ikan tenggiri dari pesisir pantai ini.

Tetapi kini wajah Pantai Parai Tenggiri telah berubah. Tidak ada lagi nelayan yang bisa dilihat di tepian pantai.

BACA JUGA:Taman Nasional Way Kambas di Lampung, Pusat Konservasi Satwa Yang Menarik Dikunjungi

Di sekitar pantai ini, terdapat berbagai penginapan yang bisa dijadikan pilihan bagi pengunjung.

Pantai ini berada di Desa Sinar Baru, Kecamatan Sungailiat, Bangka. Lokasinya sekitar 43 kilometer atau 45 menit berkendara dari pusat Kota Pangkal Pinang, Ibukota Bangka.

Disebut Pantai Parai atau Pantai Parai Tenggiri karena dahulu banyak nelayan yang mendatangkan ikan tenggiri dari pesisir pantai ini.

Tetapi, wajah Pantai Parai Tenggiri telah berubah. Tidak ada lagi nelayan yang bisa dilihat di tepian pantai.

BACA JUGA:Keindahan Pantai Padang di Kepulauaun Anabas, Cocok Untuk Pempat berenang dan Surfing

Di sekitar pantai ini, terdapat berbagai penginapan yang bisa dijadikan pilihan bagi pengunjung yang ingin berlama-lama menikmati Pantai Parai Tenggiri.

Soal keindahan, Pantai Parai Tenggiri memiliki pasir putih dengan kelembutan yang menyerupai tepung.

Bebatuan granit yang tersebar juga menjadi hiasan yang indah untuk dipandang. Belum lagi air laut yang bewarna biru kehijauan menambah sensasi saat berkunjung ke Pantai Parai Tenggiri.

BACA JUGA:Pantai Air Manis di Sumatera Barat, Saksi Bisu Legenda Malin Kundang Si Anak Durhaka

Masuk ke area pantai, pengunjung akan dikenakan tiket retribusi sebesar Rp25.000, itu jika hanya menggunakan pantai sebagai tempat berenang.

Jika ingin merasakan kolam yang tersedia di wilayah penginapan, pihak pengelola akan mengenakan biaya tambahan.

Berjalan-jalan mengelilingi pantai, berjemur, atau bermain dengan ombak yang relatif aman bisa menjadi aktivitas yang dapat dilakukan saat berkunjung ke Pantai Parai Tenggiri.

BACA JUGA:Pengunjung Pantai Pasar Bawah Dilarang Mendekati Gazebo

Tetapi jika cuaca mendukung, pengunjung dapat mencoba berbagai wahana permainan air yang disediakan oleh pengelola. Jetski, banana boat, atau parasailing bisa menjadi pilihan bagi yang suka dengan permainan air.

Bagi yang ingin mengadakan acara pribadi, pihak pengelola juga menyediakan paket dengan sentuhan yang bersifat pribadi. Jadi, pengunjung dapat menikmati suasana pantai yang indah bersama orang-orang terdekat dan tersayang.

Keindahan Pantai Parai Tenggiri tak hanya berhenti di pasir dan tepi pantainya. Masih terdapat Rock Island yang terhubung dengan jembatan sepanjang 200 meter.

BACA JUGA:Nggak Kalah Dengan Pantai Di Bali, Ini Daftar 5 Pantai Terindah di Sumatera

Jembatan ini berhiaskan lampu-lampu cantik. Saat malam, pancaran dari lampu-lampu tersebut menambah kecantikan Rock Island.

Walau berukuran kecil, kecantikan yang disajikan Rock Island sangatlah mempesona. Dengan bebatuan granit yang dapat didaki, pengunjung akan melihat tepian pantai dengan batu granit di atas pasir putih yang bersih. (**)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan