Mengungkap Keindahan Pantai Tanjung Batu Pulas di kepulauan Bangka Belitung
Penampakan pantai tanjung batu pulas yang unik dan indah-istimewa-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co - Pantai Tanjung Batu Pulas merupakan salah satu objek wisata di Kabupaten Belitung Timur.
Pantai ini berada di Dusun Mengguru, Cendil, Kecamatan Kelapa Kampit, Kabupaten Belitung Timur, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Pantai Tanjung Batu Pulas terkenal dengan keindahan alamnya, berupa bebatuan granit yang tersusun membentuk formasi secara alami di pinggir pantai.
BACA JUGA:3 Hotel Terbaik di Belitung, Pilihan Tempat Para Wisatawan, Mewah dan Dekat Pantai
Tidak hanya di pinggir pantai saja, bebatuan granit ini juga turut menghiasi perbukitan yang berada di sekitar pantai.
Keunikan perbukitan yang penuh batu granit tersebut menjadi spot yang sangat menarik bagi Anda untuk menikmati keindahan Pantai Batu Pulas.
Selain itu, banyaknya pepohonan yang ada di perbukitan, membuat suasana di pantai ini semakin syahdu dengan semilir angin laut.
Walaupun memiliki keindahan yang tak kalah menarik, tapi pantai ini tidak sepopuler tempat wisata lain di Belitung.
Akses jalannya pun masih terbilang belum cukup baik, karena terdapat jembatan kayu serta jalanan yang masih belum beraspal.
Untuk sampai ke Pantai Tanjung Batu Pulas, pengunjung harus berkendara menyusuri hutan yang cukup rindang.
Lantaran jalannya masih belum beraspal, pengunjung disarankan mengendarai sepeda motor saat ingi ke pantai ini dan jangan datang saat musim hujan.
BACA JUGA:Keindahan, Sejarah dan Aktivitas Menarik di Pantai Tikus Emas Pulau Bangka
Saat menyusuri jalanan dan semakin masuk ke dalam hutam, pengunjung akan bertemu dengan sebuah perkampungan, yakni Kampung Mengguru.