Cuti Kampanye, Bupati Juga Siap Tanggalkan Fasilitas Negara

Bupati Seluma Erwin Octavian-Ist-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, TAIS - Terkait pelaksanaan cuti kampanye yang akan dimulai pada 25 September mendatang. Saat ini Bupati Seluma Erwin Octavian juga siap tanggalkan semua fasilitas negara.

Dirinya tidak akan menempati rumah dinas. Termasuk juga tidak akan menggunakan kendaraan dinas. Selama pelaksanaan cuti kampanye yang akan dilakukan. 

BACA JUGA:Bupati seluma Pastikan Seluruh Ruas Jalan Kuti Agung Ditingkatkan

Hal ini disampaikan oleh Bupati Seluma untuk memastikan bahwa dirinya akan mematuhi semua aturan yang sudah ditetapkan. Yakni dilarang menggunakan fasilitas negara selama pelaksanaan cuti kampanye.

"Karena sesuai aturan, jadi nanti saat cuti kampanye seluruh fasilitas negara juga akan saya tanggalkan. Mulai dari rumah dinas, kendaraan dinas serta fasilitas lainnya. Apa yang sudah menjadi aturan tidak akan saya langgar," tegas Bupati.

BACA JUGA:Seluma Dapat 100 Unit Program Bedah RTLH

Lebih lanjut, Bupati Seluma mengatakan menghadapi Pilkada Seluma yang akan dilaksanakan pada 27 November mendatang.

Dirinya kembali mengingatkan kepada seluruh masyarakat. Untuk bersama-sama menjaga situasi agar tetap tenang. 

"Ingat, kondisi keamanan dan situasi yang kondusif merupakan tanggungjawab bersama. Jadi semuanya harus bisa menjaga agar Kabupaten Seluma tetap kondusif," tegasnya. 

BACA JUGA:Bawaslu Kaur Rekrut 268 PTPS, Ini Syarat dan Ketentuannya

Kemudian, meskipun dirinya akan melaksanakan cuti kampanye. Bupati Seluma meminta agar seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) bisa menuntaskan semua pekerjaaan yang sudah diprogramkan.

Sehingga sampai menjelang akhir tahun ini semuanya tuntas dilaksanakan.

BACA JUGA:Pedagang Diminta Maksimalkan Pemanfaatan Lapak PTM Kutau

"Untuk OPD saya minta agar semuanya tetap melaksanakan kegiatan. Sehingga semua program kegiatan bisa tuntas sampai akhir tahun," pungkas Bupati Seluma. (rwf)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan