Petani Didorong Manfaatkan Teknologi
Ilustrasi teknologi pertanian-istimewa-radarselatan.bacakoran.co
RadarSelatan.bacakoran.co, BENGKULU - Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah mendorong petani di Bengkulu dapat memanfaatkan teknologi guna meningkatkan hasil pertaniannya. Peningkatan produksi pangan itu sangat pending untuk kesejahteraan petani.
BACA JUGA:Warga Miskin Diusulkan Bantuan Listrik Gratis
BACA JUGA:HUT Lantas, Sat Lantas Polres Kaur Bagikan Air Bersih dan Sembako
“Masyarakat petani yang sebelumnya bersifat konvensional, diharapkan akan terpacu untuk memanfaatkan teknologi pertanian yang ada saat ini,” kata Gubernur.
BACA JUGA:BPN Pastikan Program Sertifikat Gratis Tuntas
BACA JUGA:Pemkab Seluma Belum Terima Rincian DAK dan DAU 2025
Gubernur mengatakan, tidak selamanya bertani ini hanya berlumpur-lumpur dengan penghasilan yang rendah. Tetapi membutuhkan keterampilan dan skill yang bagus. “Itu yang akan kita dukung dari sisi prasarana,” Gubernur.
BACA JUGA:DPRD Seluma Tetapkan AKD, 8 Fraksi Terbentuk
BACA JUGA:Sugeng Zonrio Waka II DPRD Seluma Periode 2024-2029, Ketua dan Waka 1?
Rohidin mengapresiasi kehadiran petani milenial khususnya di Bengkulu. Kehadiran Petani Milenial akan memberikan warna tersendiri bagi perkembangan dan kemajuan dunia pertanian di Provinsi Bengkulu. Terbukti hasil pertanian anak-anak muda Bengkulu ini sangat bagus sekali dari sisi kualitas dan pasarnya juga terbilang tinggi.
BACA JUGA:80 Ribu Kendaraan di Bengkulu Tercatat Menunggak Pajak
BACA JUGA:Nilai Tukar Petani di Bengkulu Turun, Panen Raya Jadi Pemicunya
“Seperti produk melon, madu dan lain sebagainya. Prinsip saya akan terus berkomitmen mendukung kemajuan pertanian Bengkulu,” pungkasnya.
(cia)