Seluma Target Capaian PBB Rp 2 Miliar

Plt Kepala Bapenda Seluma, Yuyun Afrianto-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, TAIS - Pemkab Seluma melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) menargetkan capaian pendapatan asli daerah (PAD) dari pajak bumi dan bangunan (PBB) Rp 2 miliar di tahun 2024.

Plt Kepala Bapenda Seluma Yuyun Afrianto mengatakan target capaian PBB 2024 ini meningkat dibanding 2023 lalu. Pada 2023 lalu target capaian PBB hanya Rp 1,7 miliar.

BACA JUGA:Tersangka Cabul Anak di Bawah Umur Digiring ke Jaksa

BACA JUGA:Ditinggal Nyaleg, Jabatan Kades Padang Pelawi Diganti

"Untuk tahun 2024 ini target PAD dari sektor PBB sebesar Rp 2 miliar. Target ini meningkat dibandingkan tahun 2023 lalu. Namun meskipun target meningkat, PAD dari sektor PBB dipastikan tetap akan tercapai," tegas Yuyun.

BACA JUGA:Lagi, DBD Sebabkan Warga Seluma Meninggal Dunia

BACA JUGA:Luar Biasa, Desa Tungkal II Kecamatan Pino Raya Pertama Salurkan BLT DD

Bapenda Seluma juga masih melakukan penjajakan kerja sama dengan Indomaret untuk tempat pembayaran PBB. "Jika sudah bisa dilakukan bulan ini, masyarakat akan lebih mudah dalam membayar PBB. Tidak mesti harus ke Bank Bengkulu. Karena hampir di setiap kecamatan, Indomaret sudah berdiri," pungkas Yuyun. (rwf)

Tag
Share