KUR Syariah Pegadaian: Pinjaman dengan Prinsip Keuangan Islam untuk Kembangkan Usaha
KUR Syariah Pegadaian: Pinjaman dengan Prinsip Keuangan Islam untuk Kembangkan Usaha -istimewa-freepik.com
Radarselatan.bacakoran.co - Ada banyak cara untuk mengembangkan usaha, salah satunya dengan memanfaatkan pinjaman.
Salah satu pilihan pinjaman untuk pengembangan usaha yaitu KUR Syariah Pegadaian. Banyak orang masih ragu untuk menggunakan pinjaman sebagai modal usaha.
BACA JUGA:Pegadaian KUPEDES, Solusi Pinjaman Produktif untuk Bisnis Anda! Ini Syarat, Plafon, dan Cicilannya
Padahal, tidak semua utang itu buruk. Ada jenis utang yang justru bisa memberikan dampak positif, yang dikenal sebagai utang produktif. Lalu, apa sebenarnya utang produktif itu?
Utang produktif adalah pinjaman yang digunakan untuk meningkatkan atau mengembangkan usaha. Artinya, dana yang diperoleh dari pinjaman digunakan untuk menambah kapasitas bisnis, memperluas usaha, atau meningkatkan keterampilan bisnis.
BACA JUGA:Mau Gadai BPKB Motor di Pegadaian! Ketahui Untung Rugi serta Risikonya
Misalnya, jika bisnismu sudah berjalan dan ingin membuka cabang baru, menambah stok barang, atau memperbesar gudang, maka pinjaman bisa menjadi solusi.
Karena usaha yang sudah berjalan biasanya memiliki arus kas yang dapat diprediksi, kamu bisa menghitung risiko dan kemampuan membayar cicilan setiap bulan.
Namun, jika kamu masih berstatus karyawan dan baru ingin memulai usaha, sebaiknya gunakan modal pribadi terlebih dahulu.
BACA JUGA:Cara, Syarat dan Biaya Gadai BPKB Motor di Pegadaian! Solusi Pinjaman yang Aman dan Cepat Cair
Sisihkan sebagian gaji untuk ditabung sebagai modal awal. Kamu juga bisa memanfaatkan aset seperti emas dengan cara digadai.
Dengan strategi ini, kamu bisa mengurangi risiko berutang sebelum bisnis benar-benar stabil. Ketika usaha sudah berjalan lancar, barulah pertimbangkan pinjaman seperti KUR Syariah Pegadaian untuk pengembangan lebih lanjut.
KUR Syariah Pegadaian cocok bagi pelaku usaha kecil yang ingin memperbesar bisnisnya dengan modal yang lebih terjangkau.
BACA JUGA:KCA Prima, Pinjaman Tanpa Bunga di Pegadaian! Begini Syarat dan Ketentuannya