Pencuri HP Pasien RSHD Ditangkap, Ada Fakta Mengejutkan

RILIS: Polres BS merilis tangkapan pelaku pencuri HP di RSHD Manna-Gio-radarselatan.bacakoran.co

KOTA MANNA - Setelah hampir satu bulan melakukan penyelidikan, Polres Bengkulu Selatan akhirnya berhasil mengungkap pelaku pencuri handphone (HP) milik pasien dan keluarga pasien di ruangan penyakit dalam Seruni III yang hilang pada Jumat (6/10 lalu. Tiga pelaku berinisial NP (19), warga Desa Lubuk Sirih Ilir Kecamatan Manna, Ar (17), warga Ratu Agung Kota Bengkulu, dan PPG (23), warga Jalan Gedang Melintang Kecamatan Pasar Manna.

BACA JUGA:Astagfirullah... Viral Video Panas Diduga Siswi SMP BS

“Ketiga pelaku ini ditangkap di tempat dan waktu yang berbeda. Keterangan awalnya didapat dari NP yang diamankan dalam kasus pengancaman. Ternyata NP melakukan pencuri HP di RSHD Manna. Dari situlah dikembangkan siapa saja rekannya. Ar ditangkap di Kota Bengku, sedangkan ditangkap saat sedang berada di kosan temannya di Jalan Duayu Pasar Manna,” kata Kasat Reskrim Polres BS, Iptu Susilo, MH.

BACA JUGA:Guru “Chat Mesra” Resmi Jadi Tersangka

Dari penangkapan tersangka, polisi menyita barang bukti berupa lima unit HP berbagai merk, yakni satu unit Oppo A5 2020, satu unit Oppo, satu unit Vivo, satu unit Redmi 5G, dan satu unit Invonik. HP tersebut merupakan HP korban yang dicuri para pelaku.

BACA JUGA:Lima Kali Masuk Penjara, Belum Juga Insaf...

“HP milik para korban yang dicuri sudah dijual oleh pelaku. Tapi kami lakukan penelusuran, sehingga berhasil menemukan. Seorang penadah juga ditangkap sudah ditetapkan sebagai tersangka,” ujar Kasat Reskrim.

BACA JUGA:Tenaga Medis di Bengkulu Selatan Diimunisasi Serentak

Para tersangka mengaku sengaja beraksi di lingkungan RSHD Manna karena mudah mengambil barang berharga. Mereka memanfaatkan kelengahan para pasien dan penjaga pasien, kemudian langsung mengambil barang-barang berharga.

BACA JUGA:Dampak Negatif Tinggi, Siswa Dilarang Bawa HP Ke Sekolah

“Fakta yang terungkap adalah para tersangka ini masuk ke lingkungan rumah sakit dengan berpura-pura sebagai pembesuk. Mereka berkeliling lingkungan rumah sakit. Saat ada kesempatan, mereka beraksi mengambil barang berharga seperti HP dan uang,” jelas Kasat Reskrim.

Atas kejadian ini, polisi mengimbau pasien dan penjaga pasien di RSHD Manna agar berhati-hati. Jangan meletakan barang berharga disembarang tempat dan selalu waspada dengan orang yang tidak dikenal. Sebab pelaku kejahatan beraksi bukan hanya karena niat, tapi juga karena ada kesempatan.  (yoh)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan