Disiplinkan Siswa, Ini Yang Dilakukan MAN 1 Bengkulu Selatan
AKTIF : Para siswa MAN 1 Bengkulu Selatan aktif belajar-Rezan-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co - PASAR MANNA, Apa yang dilakukan Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Kabupaten Bengkulu Selatan untuk mendisiplinkan siswanya patut dicontoh.
Pasalnya, MAN punya cara tersendiri mendisiplinkan siswa dengan cara rutin menggelar salat dhuha berjamaah melibatkan para siswanya. Kegiatan dipusatkan di Masjid sekolah dan diikuti para guru.
BACA JUGA:Kajian Tafsir Bakda Subuh Safinatun Najah Dihadiri Ustaz LN
BACA JUGA:Pembayaran TPG Tahap III Siap Dikucurkan
Kepala MAN 1 Bengkulu Selatan, Buyung Khalil, M.Pd mengatakan, jadwal kehadiran siswa setiap harinya pukul 07.00 WIB. Setelah semuanya terkumpul, siswa diajak sama-sama mengerjakan salat sunnah dhuha.
“Program ini tidak lain untuk meningkatkan kedisiplinan siswa, sekaligus membangun moral lebih baik lagi. Alhamdulillah, kegiatan berjalan lancar dan aktif diikuti siswa,” ujarnya.
BACA JUGA:Pembangunan SPAM KOBEMA Tuntas Desember Ini
BACA JUGA:Survei Penilaian Integritas, ASN Diimbau Siap Jadi Responden
Ditambahkan Buyung, sebelum rutin diadakan salat sunnah dhuha di sekolah. Banyak agenda keagamaan yang dilaksanakan. Mulai dari mengaji, ceramah agama hingga membaca salawat badar.
Namun seiring dengan berkembangnya program pendidikan dan meningkatkan kapasitas iman siswa, maka MAN 1 Bengkulu Selatan mencoba untuk merutinkan salat dhuha.
BACA JUGA:Warga Kaur Heboh, Harimau Menampakkan Belang Di Dekat pemukiman
BACA JUGA:Manfaat Lengkuas Bagi Kesehatan Manusia, Bisa Bikin Pria Jadi Subur
“Kami coba pola mendisiplinkan siswa dengan cara yang lebih humanis. Seperti halnya di pondok pesantren yang lebih mengedepankan moral lalu diikuti disiplin,” sambungnya.
Disisi lain, selain rutin salat dhuha berjamaah, pihaknya juga rutin salat jumat berjamaah di sekolah. Para siswa diajarkan untuk fasih mengumandangkan adzan, belajar menjadi iman hingga bertindak sebagai khatib.
BACA JUGA:Mengejutkan, 8 Manfaat Sayur Katuk, Pria Beristri dan Ibu Menyusui Wajib Tahu, Nyesal Jika Tak Tahu