PEKAN ini boleh jadi ingin dilupakan Timnas Indonesia dan para suporternya. Dalam hitungan jam, Garuda Senior dan Junior takluk semua.
Dua Timnas Indonesia berbeda level usia bertanding, Kamis (16/11/2023) malam WIB dalam misi berbeda. Indonesia U-17 menghadapi Maroko U-17 dalam laga penentuan Grup A di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pukul 19.00 WIB.
Sementara, timnas senior mengawali kiprahnya di Babak Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia menghadapi Irak di Basra Sport City Stadium, sekitar kurang dari tiga jam setelahnya.
Sayangnya, hasil keduanya tidak memuaskan karena semua takluk dari lawan-lawannya. Indonesia U-17 yang butuh kemenangan demi menyegel tiket lolos harus takluk dari Maroko U-17 dengan skor 1-3.
Tertinggal dua gol karena penalti Anas Aloui dan Abdelhamid Ait Boudlal, Indonesia U-17 sempat memangkas skor lewat tendangan bebas Nabil Asyura. Tapi, Maroko U-17 memastikan kemenangan 3-1 lewat gol Mohammed Hamony pada menit ke-64.
Hasil ini menempatkan Indonesia di posisi ketiga klasemen Grup A dengan dua poin dan terancam gagal melaju ke 16 Besar sebagai salah satu dari empat tim peringkat ketiga terbaik.
Pasukan Bima Sakti itu harus menggantungkan nasibnya dengan tim lain. Timnas senior juga mendapat kekalahan, tapi dengan skor lebih telak, 1-5!
Kondisinya sama, tertinggal dua gol lebih dulu sebelum menghidupkan harapan lewat gol Shayne Pattinama di akhir babak pertama. Dalam posisi kalah 1-2, Indonesia malah kebobolan tiga gol di babak kedua sehingga harus membawa pulang nirpoin.
Tergabung di Grup F, Indonesia sementara ada di posisi terbawah, kalah selisih gol dari Filipina di posisi ketiga. Irak di puncak dengan tiga poin disusul Vietnam.
Masih ada lima laga tersisa yang bisa dimaksimalkan pasukan Shin Tae-yong demi menjaga kans lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Bisakah Garuda Senior melakukannya? Kita tunggu saja.
Yang pasti tanggal 16 November 2023 jadi hari yang ingin dilupakan para pemain senior maupun junior Indonesia. (net)