KOTA MANNA - Kapolres Bengkulu Selatan, AKBP Florentus Situngkir, SIK memimpin apel pagi, Senin (7/1). Dalam kesempatan itu, Kapolres mengecek kerapian seluruh personel mulai dari rambut hingga sepatu.
Tujuan pengecekan adalah untuk memastikan kerapian dan kelengkapan personel dalam menjalankan tugas. Sebab anggota Polri wajib tampil rapi dan bersih saat menjalankan tugas. Apalagi yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.
“Pak Kapolres mengecek kerapian seluruh personel. Mulai dari rambut, seragam, hingga sepatu. Pengecekan itu untuk memastikan personel menggunakan seragam yang lengkap dan rapi saat menjalankan tugas,” kata Kasi Humas Polres Bengkulu Selatan, AKP Sarmadi.
Kapolres juga mengecek kehadiran seluruh personel. Ia ingin memastikan personelnya disiplin dalam mengikuti apel pagi dan juga menjalankan pekerjaan dalam pelayanan untuk masyarakat.
Kapolres mengingkatkan seluruh personel agar menjalankan tugas dengan ikhlas dan sepenuh hati. Berikan pelayanan terbaik untuk masyarakat, dan jangan mencoreng citra Polri ditengah masyarakat.
“Pak Kapolres menekankan agar menjaga hubungan baik dengan masyarakat. Jalankan tugas dengan ikhlas dan sepenuh hati,” ujar Sarmadi. (yoh)