radarselatan.bacakoran.co - KOTA MANNA, Padi varietas Cigeulis tumbuh subur di lahan pertanian Bengkulu Selatan.
Hal ini sudah dibuktikan oleh anggota kelompok tani Lembak Makmur Kelurahan Gunung mesir kecamatan Pasar Manna Bengkulu Selatan.
BACA JUGA:Arsal Pensiun, Kadis Damkar Dijabat Pelaksana Tugas
BACA JUGA:Hanya Empat TKA Terdata di Provinsi Bengkulu
Belum lama ini anggota kelompok tani Lembak Makmur bersama Penyuluhan Pertanian panen padi varietas cigeulis. Hasilnya sangat memuaskan.
Kepala Distan Bengkulu Selatan, Sakimin M.Si mengatakan, keberhasilan ini membuktikan jika pendampingan yang dilakukan penyuluh kepada petani selama ini tidak sia sia. Berdasarkan hasil ubinan yang dilakukan, hasil panen padi petani cukup memuaskan.
BACA JUGA:Bupati Seluma Minta Masyarakat Bersatu, Tinggalkan Perbedaan Saat Pilkada
BACA JUGA:Waspadai Penyakit Diare Selama Ramadan, Bisa Menganggu Puasa Anda
"Pendampingan panen padi berjalan sesuai dengan yang di rencana," ujar Sakimin.
Menurut Sakimin, kegiatan pendampingan ini merupakan bagian upaya khusus ketahanan pangan guna membantu petani mewujudkan swasembada pangan.
BACA JUGA:Makin Berani, 2 Unit Motor di Kaur Raib Digondol Maling
BACA JUGA:Awal 2025, Jumlah ODGJ di Bengkulu Selatan Bertambah
"Dalam mendukung ketahanan pangan (Hanpangan) petugas pertanian ikut serta terjun langsung ke sawah membantu para petani pemberian racun, pupuk, memanen padi," terang Sakimin. (one)