Kota Paling Terisolir Di Dunia, Berada Di Tengah Gunung Api Aktif, Ini Nama Kotanya

TERISOLIR: Kota paling terisolir dan berada ditengah gunung api aktif di Jepang-istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - Tidak semua kota di dunia berada di daerah yang mudah dijangkau dan memiliki akses lancar.

Salah satunya adalah Aogashima sebuah pulau vulkanik yang terletak di wilayah selatan Jepang dan dikelilingi oleh lautan.

Pulau ini adalah pulau yang berpenghuni paling selatan dan paling terisolasi, secara politik dan administratif merupakan bagian dari Jepang, tetapi secara geografis bukan bagian dari Kepulauan Jepang.

Pulau ini berjarak sekitar 358 kilometer selatan Tokyo, ibukota Jepang.

Aogashima menarik perhatian dunia karena terletak di atas gunung berapi aktif yang membentuk sebuah pulau besar.

BACA JUGA:10 Tempat Paling Menyeramkan di Dunia, Dijamin Bikin Merinding, Ini Daftarnya

Meskipun terdapat kehidupan dan pemukiman manusia yang disebut kota di atasnya, Aogashima adalah kaldera, sebuah lubang super besar yang terbentuk setelah letusan vulkanik. Kawah bagian dalamnya kini diselimuti oleh tanaman hijau yang subur.

Sejarah mencatat bahwa Pulau ini tidak berpenghuni selama ratusan tahun, terutama setelah letusan terakhir pada abad ke-17.

Namun sekarang telah dihuni oleh manusia yang menjalani hidup normal layaknya di kota-kota lain.

Meskipun demikian, populasi di Aogashima tetap terbatas, dengan sekitar 170 penduduk yang menjalani kehidupan sehari-hari di sana.

BACA JUGA:Bukan Sembarangan, 8 Orang Indonesia Ini Memiliki Pulau Pribadi, Bahkan Ada yang Punya 3 Pulau

Pertanian dan perikanan menjadi mata pencaharian utama penduduk, dengan lahan pertanian terbatas yang ditanami dengan padi, sayuran, dan buah-buahan.

Selain itu, perikanan juga penting, dengan penduduk setempat bergantung pada tangkapan laut untuk sumber protein.

Untuk mencapai tempat itu dibutuhkan biaya yang tidak sedikit, aksesnya hanya ada dua, menggunakan kapal dari pelabuhan Sioyama di Hachijojima atau menggunakan helikopter.

Tag
Share