Rumah PNS Seluma Dibobol Maling, Uang Puluhan Juta dan Emas Ratusan Gram Raib

DIBONGKAR MALING : Rumah salah seorang PNS Seluma yang dibongkar maling pada Jumat (1/3) lalu. Uang tunai senilai Rp 60,3 Juta serta emas seberat 129,5 gram raib dicuri-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co, SUKARAJA - Apes dialami Tumini (45) warga Desa Sidoluhur Kecamatan Sukaraja Kabupaten Seluma. Rumah wanita yang berprofesi sebagai PNS lingkungan Pemda Seluma ini dibobol maling.

Akibatnya uang tunai Rp 60,3 juta, celengan berisi sekitar Rp 5 juta dan perhiasan emas seberat 129,5 gram hilang digondol maling. Peristiwa itu terjadi Jumat petang 1 Maret lalu sekitar pukul 17.15 WIB.

BACA JUGA:Hebat! Pemkab Bengkulu Selatan Juara Umum Treasury Award KPPN

Kapolres Seluma AKBP Arif Eko Prastyo SIK didampingi Kapolsek Sukaraja Iptu Catur Teguh Susanto mengatakan, korban sudah melaporkan kejadian tersebut ke polisi.

"Korban yang merupakan seorang PNS melaporkan terkait kasus pencurian di rumahnya. Personel sudah melakukan olah TKP. Serta saat ini pelaku masih dalam penyelidikan," tegas Kapolsek, kemarin. 

BACA JUGA:Wabup Kaur Pastikan Maju Pilkada 2024, Bupati?

Dalam laporannya, korban menceritakan peristiwa itu bermula saat korban pergi ke rumah orang tuanya yang berjarak sekitar 200 meter dari tempat tinggalnya itu.

Pada saat korban pergi, rumah dalam keadaan kosong dan terkunci. Kemudian sesampai di rumah orang tuanya, korban bertemu dengan saudaranya dan mereka membersihkan rumah orang tuanya.

BACA JUGA:Lagi-lagi Pembayaran TPP ASN Molor, Ini Alasannya...

Sekitar pukul 15.00 WIB orang tua korban pulang dari rumah sakit karena ibu korban sakit sudah 3 (tiga) hari dirawat di rumah sakit.

Setelah itu banyak tetangga dan keluarga lainya menjenguk. Sekira pukul 18.30 WIB korban ingin pulang kerumahnya untuk menghidupkan lampu. Namun Saudaranya Mei Haya menawarkan diri untuk menghidupkan lampu rumah korban. 

BACA JUGA:Kemenag: Waktu Puasa Tunggu Sidang Isbat

"Kemudian setelah beberapa menit Mei Haya kembali ke rumah orang tua korban dan memberitahukan kepada korban jika isi rumah korban sudah berantakan, sehingga dia mengatakan kemungkinan telah terjadi pencurian," tegas Kapolsek Sukaraja. 

Setelah itu korban bersama Ayahnya pergi ke rumah korban. Sesampai disana terlihat jendela samping ruang tamu rusak.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan