Seleksi ASN 2024 Di Kaur Belum Pasti, Masih Menunggu Anjab Selesai

Kepala BKD PSDM Kaur, Sifrihadi-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co

BINTUHAN, radarselatan.bacakoran.co - Pemkab Kaur belum bisa memastikan apakah tahun ini akan membuka formasi tes Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) atau tidak.

Baik untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) atau Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Belum lama ini Kepala BKD-PSDM Kaur, Sifrihadi, SH, MM menyampaikan hal itu.

BACA JUGA:Waspada Penyakit Unggas

BACA JUGA:Usulkan Benih Padi dan Jagung

"Apakah akan digelar tes CPNS atau PPPK kita belum bisa pastikan, dalam waktu dekat kita juga akan melakukan analisis jabatan (Anjab) sehingga ini nantinya akan menjadi dasar pengajian formasi," ujar Sifrihadi.

BACA JUGA:Dorong Ketersediaan Air Sawah, Tebat Niniak Bakal Direvitalisasi

BACA JUGA:Dongkrak Produksi Beras, Dinas Pertanian Bangun Dam Parit di 5 Lokasi

Dia menyebut saat ini juga belum ada penjelasan dari pihak BKN terlihat dengan peluang formasi untuk Kabupaten Kaur. Namun dia mengakui Kaur masih kekurangan tenaga ASN terutama di bidang kesehatan dan pendidikan. Sehingga kemungkinan besar kembali mengusulkan kebutuhan formasi. 

BACA JUGA:Kegiatan Senam Sehat Dinas PMD Bersama Bupati dan Pengurus PKK Tingkat Desa

BACA JUGA:Tahun 2025 Bengkulu Fokus Bangun Infrastruktur dan Konektivitas

“Untuk kuota dan penerimaan CPNS kita belum tau kapan dibuka di tahun 2024 yang jelas usulan akan kita sampaikan, dan kebutuhan ASN di daerah itu saat ini masih didominasi tenaga guru dan kesehatan,” tuturnya.

BACA JUGA:Seluma Dapat Pemasangan Dua Titik Rambu Zona Aman Sekolah

BACA JUGA:Bupati: Kapasitas Fiskal Rendah, Cari Alternatif Pembiayaan Pembangunan

Sementara mengenai PPPK yang lulus belum lama ini berjumlah 241 orang, saat ini tinggal menunggu Nomor Induk (NI) dari  Badan Kepegawaian Negara (BKN) Regional VII Palembang.

Tag
Share