Libur Nataru Dipastikan Aman, Stok BBM Subsidi Capai 384 Ton

AMAN: Stok BBM di SPBU dipastikan aman hingga awal tahun mendatang. Tampak antrean di SPBU Kutau, Kamis (20/12) siang-Rezan-radarselatan.bacakoran.co

KOTA MANNA - Pengendara tidak perlu khawatir tidak mendapatkan BBM pada libur panjang Natal dan tahun baru (Nataru). Depot PT. Pertamina Wilayah Bengkulu telah menambah pasokan BBM subsidi jenis pertalite di empat SPBU di BS.

BACA JUGA:Kodim 0408 BS Bangun Rumah Tuk Warga Miskin

untuk menyeimbangkan kebutuhan BBM, sebanyak 384 ton BBM pertalite telah disiapkan. Selain itu, ketersediaan BBM juga mengantisipasi lonjakan harga di tingkat pengecer.

BACA JUGA:Hari Ini Hasil Seleksi PPPK Diumumkan

“Pasokan BBM tetap stabil dan ada sedikit penambahan. Per hari ada sebanyak 24 ton pertalite yang dikirim ke kami,” ujar Manager SPBU Kutau, Syadikin, SE.

BACA JUGA:Ingatkan Pengelola Wisata dan Petugas Parkir Tak Lakukan Pungli

Lanjut Syadikin, dengan rutin kiriman BBM pertalite sebanyak 24 ton sehari, maka hingga tanggal 1 Januari 2024 mendatang total 144 ton BBM yang akan masuk. Jumlah itu diklaim cukup untuk mendongkrak kebutuhan BBM masyarakat, belum lagi ditambah dengan pasokan BBM di SPBU Ibul, SPBU Tanjung Raman dan SPBU Peninjauan Laut.

BACA JUGA:Polisi Berantas Premanisme

“Itu batu pertalite, jenis BBM non subsidi pertamax, pertamax turbo pertamina dex hingga bio solar juga tetap masuk,” jelas Syadikin.

BACA JUGA:120 Warga Dilibatkan Sortir dan Lipat Surat Suara

Meski pasokan BBM optimal, Syadikin menegaskan pendistribusian BBM subsidi maupun non subsidi tetap diperketat. Khusus BBM subsidi, pembeli harus menyertakan qr code MYPertamina serta melewati jalur antri yang pas. Pembeli yang bandel tidak akan dilayani dan diarahkan membeli BBM non subsidi.

BACA JUGA:Pertamina Bentuk Satgas Nataru

“Berkaca dengan kejadian sebelumnya dan merujuk peraturan pertamina, kami memberlakukan sistem distribusi yang ketat. Jadi pembeli tanpa qr code jangan harap bisa mendapatkan BBM subsidi,” katanya.

BACA JUGA:Jembatan Elevated Difungsikan, Pasang CCTV Cegah Balap Liar

Tag
Share