DPM-PTSP Terima Penghargaan Dari KPP Pratama, Kategori Penyediaan Data ILAP
Kepala DPM-PTSP Bengkulu Selatan Dr E Edwin Permana, MM, MT.: DPM-PTSP Terima Penghargaan Dari KPP Pratama Kategori Penyediaan Data ILAP-istimewa-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co - KOTA MANNA, Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kabupaten Bengkulu Selatan mendapat penghargaan dari Kanwil DJP Bengkulu melalui Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Bengkulu Dua.
Piagam penghargaan ini diberikan kepada DPM-PTSP Bengkulu Selatan atas peran aktif dalam penyediaan data Instansi, Lembaga, Asisiasi dan Pihak lain (ILAP) di Bengkulu Selatan dan sebagai apresiasi penghargaan sebagai instansi pemerintah daerah dengan persentase tertingi pengiriman data ILAP.
BACA JUGA:Disdukcapil Incar Pelajar dan Pemilih Pemula
BACA JUGA:Dinkes Lakukan Survei Lapangan Penyebaran DBD
“Penghargaan ini tentunya diberikan kepada instansi yang terus mendorong peningkatan kinerja dan kualitas pelayanan pajak kepada masyarakat tentunya atas dukungan dan kontribusi terkait peningkatan kepastian data dalam reformasi perpajakan,” kata Kepala DPM-PTSP Bengkulu Selatan, Dr E Edwin Permana, MM, MT.
Dikatakan Edwin, terkait penyampaian data meliputi perkembangan perusahan-perusahaan yang ada di Bengkulu Selatan, jumlah total investasi yang ada di daerah dan sebagainya.
BACA JUGA:Peduli Masyarakat, Bupati Tanggapi Keluhan Masyarakat di Medsos
BACA JUGA:Proposal Pengajuan Rehab Dibuka, Ayo Daftarkan Usulan!
Sehingga data-data yang disampaikan DPM-PTSP BS berkaitan langsung dengan kontribusi setoran perpajakan yang akan dilaporkan perusahaan.
“Kami tentunya sebagai lembaga perizinan akan selalu siap mensupport pelaporan terkait data pendukung untuk perpajakan,” pungkasnya. (one)