Lelang JPTP Memasuki Tahap Akhir, Awal Januari Dipastikan Sudah Dilantik
Ilustrasi lelang jabatan-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co
KOTA MANNA - Proses seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkulu Selatan saat ini telah memasuki tahap akhir.
Untuk itu, diprediksi awal Januari 2026 sudah ada penetapan dan pelantikan pejabat baru mengisi kekosongan sembilan pimpinan OPD tersebut.
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Bengkulu Selatan, Fariq Hafiz, memastikan seluruh tahapan seleksi berjalan sesuai mekanisme dan mendapat pengawasan ketat dari panitia seleksi serta assesor yang berkompeten.
BACA JUGA:Pelantikan Sekprov Definitif Tunggu Izin Mendagri
BACA JUGA:Tahun Depan, Gubernur Bengkulu Fokuskan Pembangunan Infrastruktur
Ada sebanyak 20 Aparatur Sipil Negara (ASN) eselon III mengikuti seleksi untuk mengisi sembilan jabatan strategis yang masih kosong. Para peserta telah melewati tahapan assessment, seleksi manajerial, hingga wawancara.
Dalam tahapan wawancara, peserta tidak hanya diuji kompetensinya, tetapi juga diminta memaparkan gagasan serta program kerja yang akan dijalankan jika nantinya dipercaya menduduki jabatan tersebut.
Fariq Hafiz menyebutkan, hasil seleksi terbuka JPTP ditargetkan diumumkan paling lambat 31 Desember 2025. Selain itu, proses seleksi jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bengkulu Selatan juga masih berlangsung dan saat ini menunggu hasil penilaian dari Kementerian Dalam Negeri.
BACA JUGA:Belungguk Point Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah
BACA JUGA:RS Pratama Kaur Siap Beroperasi April 2026
Jika seluruh hasil seleksi telah diterima, pelantikan pejabat JPTP dan Sekda diproyeksikan dilaksanakan secara bersamaan pada Januari 2026.
"Selain pimpinan JPTP untuk kepala OPD, juga untuk posisi jabatan Sekda sudah memasuki tahap akhir, mudah-mudahan awal Januari semuanya sudah tuntas," kata Fariq.
Seleksi terbuka ini diharapkan mampu melahirkan pejabat yang memiliki integritas, kapasitas, serta komitmen kuat dalam meningkatkan kinerja birokrasi dan pelayanan publik di Bengkulu Selatan.
BACA JUGA:Rumah Sakit dan Puskesmas Bersiaga 24 Jam Selama Nataru
BACA JUGA:Libur Tahun Baru, BPBD Bengkulu Selatan Ingatkan Warga Tak Lalai Ketika Main di Kawasan DAS
Adapun jabatan eselon II atau JPTP yang saat ini dibuka dalam seleksi terbuka tersebut meliputi Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD), Kadis Perikanan, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Kadis Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Kadis Perdagangan, serta Kadis Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Bengkulu Selatan. (one)