Masyarakat Padang Beriang Butuh Jalan Hotmix Sepanjang 1 Kilometer
Kades Padang Beriang, Yayan Supriadi-Debi-Admin
radarselatan.bacakoran.co, PINO RAYA - Masyarakat Padang Beriang Kecamatan Pino Raya Kabupaten Bengkulu Selatan mengharapkan adanya perbaikan hotmix Jalan Gang Bakal Agung.
Jalan ini merupakan jalan pemukiman dan juga jalan menuju ke hataran persawahan serian yang luasnya lebih kurang seratus hektare.
BACA JUGA:Wujudkan Tata Kelola Pemerintahan Bersih, ASN Lakukan Penandatanganan Pakta Integritas
Kades Padang Beriang, Yayan Supriadi, mengatakan bahwa jalan ini sudah beberapa kali diusulkan ke pemerintah Kabupaten Bengkulu Selatan untuk diperbaiki, namun belum ada respon.
"Kami sudah beberapa kali mengusulkan perbaikan jalan ini, tapi belum ada tanggapan dari pemerintah kabupaten," ujar Yayan.
BACA JUGA:Kepergok Mencuri di Rumah Bidan, 2 Lelaki Diamuk Massa
Yayan menambahkan bahwa panjang jalan yang perlu diperbaiki adalah sekitar 1 kilometer. Namun, dana desa tidak cukup untuk membiayai perbaikan jalan ini, dan jalan ini juga merupakan milik pemerintah kabupaten, sehingga pemerintah desa tidak bisa membangunnya sendiri.
BACA JUGA:Empat Nama Calon Sekda Lulus Seleksi Administrasi, Dua Gugur
Masyarakat Padang Beriang berharap pemerintah kabupaten dapat memperhatikan kebutuhan mereka dan segera memperbaiki jalan Hotmix pada Jalan Gang Bakal Agung.
BACA JUGA:Gubernur Dorong Natal Oikumene Jadi Agenda Tahunan
Perbaikan jalan ini sangat penting untuk meningkatkan aksesibilitas dan mobilitas masyarakat, serta meningkatkan produktivitas pertanian di daerah tersebut. (dby)