Untuk Peningkatan Infrastruktur 2026, Dinas PUPR Seluma Usulkan Rp 213 Miliar ke Pusat
USULKAN: Kepala Dinas PUPR Seluma M Saipullah saat mengusulkan anggaran untuk perbaikan infrastruktur tahun 2026 ke Kementerian PUPR -fauzan-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co - TAIS, Untuk meningkatkan infrastruktur jalan dan irigasi di Kabupaten Seluma.
Tahun 2026 mendatang Pemkab Seluma melalui Dinas PUPR mengusulkan anggaran sebesar Rp 213 miliar lebih ke pusat.
Usulan anggaran ini disampaikan langsung oleh Kepala Dinas PUPR M Saipullah ke Kementrian PUPR. Agar mendapatkan persetujuan anggaran tahun 2026.
BACA JUGA:SPPG Polres Seluma Siap Layani MBG Wilayah Talo
Kepala Dinas PUPR M Saipullah mengatakan bahwa Pemkab Seluma sudah merumuskan rencana pembangunan fisik untuk tahun 2026. Yang meliputi jalan dan irigasi dengan kebutuhan anggaran sebesar Rp 213 miliar lebih.
"Saat ini untuk pelaksanaan pembangunan infrastruktur jalan dan irigasi. Kami sudah rumuskan rencana pembangunan di tahun 2026. Serta langsung kami sampaikan proposal anggaran dengan rincian kebutuhan anggaran sebesar Rp 213 miliar lebih," tegas M Saipullah.
BACA JUGA:Seluma Rawan Bencana, Bupati Lobi Program ke BNPB
Menurutnya, usulan anggaran untuk tahun 2026 ini disampaikan ke Kementrian PUPR agar mendapatkan perhatian khusus.
Karena memang saat ini Kabupaten Seluma membutuhkan anggaran pembangunan fisik yang cukup besar. Sementara, pemerintah pusat masih berencana menerapkan efisiensi anggaran pada tahun 2026.
BACA JUGA:Jaga Kebersihan Lingkungan Untuk Tetap Hidup Sehat Bagi Anak-Anak
"Jadi agar tahun 2026 bisa diprioritaskan. Karena jika terjadi lagi efisiensi anggaran seperti tahun 2025 ini. Maka nyaris nihil tanpa pembangunan fisik.
Insya Allah usulan untuk tahun 2026 bisa disetujui. Sehingga anggaran pembangunan bisa dikucurkan ke daerah," pungkas Saipullah. (rwf)