Jelang Ramadan, Harga Kebutuhan Pokok di Kaur Merangkak Naik

Harga kebutuhan pokok jelang Ramadan di Kabupaten Kaur terus bergerak naik-Julianto-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co, KABUPATEN KAUR - Menjelang bulan Ramadan, harga kebutuhan pokok di Kabupaten Kaur merangkak naik. Kenaikan terjadi pada sejumlah komoditas sembako seperti minyak goreng, bawang merah, cabai, dan lainnya.
Menurut Riska (35), pedagang cabai di Pasar Inpres, kenaikan harga bahan pokok ini sudah biasa terjadi setiap menjelang puasa dan Idul Fitri. Biasanya Kenaikan akan mulai berlangsung seminggu menjelang Ramadan.
BACA JUGA:Jelang Ramadhan, Satpol PP Kaur Akan Tertibkan Tempat Hiburan
"Kenaikan harga bahan pokok ini sudah beberapa hari ini dan ini sudah biasa setiap mau puasa dan juga nanti jelang Idul Fitri," kata Riska.
Hasil pantauan di beberapa pasar tradisional Kaur menunjukkan bahwa kenaikan harga terjadi pada sejumlah komoditas sembako seperti cabai merah, daging ayam potong, bawang putih, dan minyak kemasan. Kenaikan harga berkisar antara Rp 2 ribu hingga Rp 5 ribu per kilogram. Kenaikan harga ini berdampak pada penurunan omset para pedagang.
BACA JUGA:Sepanjang 2024, Dinas Dukcapil Seluma Mencatat 5.926 Jiwa Warga Pindah Keluar Daerah
"Naik ini belum terlalu tinggi dan naik sekitar dua ribu hingga lima ribu dan yang paling tinggi naiknya itu cabai merah dan bawang putih. Untuk pelanggan mulai mengurangi jumlah belanjaan mereka karena harga naik ini," kata Riska.
BACA JUGA:Festival Tabut Masuk Kharisma Event Nusantara
Kepala Diskopperindag dan UKM Kaur, Endy Yurizar SP membenarkan bahwa harga beberapa komoditas kebutuhan pokok di Kaur mulai merangkak naik. Namun, kenaikan harga ini masih dalam batas wajar dan ketersediaan stok bahan pokok masih mencukupi.
BACA JUGA:Helmi - Mian Bakal Gerak Cepat Atasi Pendangkalan Alur Pulau Baai
"Kenaikan harga sejauh ini masih dalam batas wajar dan ini memang terjadi setiap mau bulan puasa. Juga kita terus memantau perkembangan dan jika memang diperlukan akan digelar operasi pasar murah jelang puasa ini," kata Endy. (jul)