5 Benih Jagung Hibrida Terbaik 2024, Hasil Maksimal, Cocok Disemua Jenis Lahan

Jagung unggul-istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - Indonesia merupakan negara tropis yang subur. Berbagai jenis tanaman perkebunan dan pertanian ditanam petani di Indonesia.

Belakangan ini petani di Indonesia sudah mulai mengembangkan tanaman jagung. Tanaman jagung sangat cocok di Indonesia.

Namun sebagian petani masih ada yang bingung dalam memilih benih berkualitas. Sehingga tak jarang petani mendapatkan hasilk kurang maksimal karena salah dalam memilih benih.

Berikut ini 5 benih jagung unggul yang memiliki produktivitas tinggi:

BACA JUGA:4 Padi Hibrida Unggul Dengan Produksi Tinggi, Cocok Di Lahan Berpasir Maupun Rawa

1. BISI 18

Jagung BISI 18 memiliki ketahanan yang baik terhadap penyakit karat daun dan awal daun.

Keunggulan lain dari benih ini adalah bijinya yang terisi penuh hingga ujung tongkol, dengan bentuk biji semi mutiara berwarna oranye kekuningan mengkilap.

Setiap tongkol memiliki 14 hingga 16 baris biji, termasuk jenis tongkol yang besar. Padi BISI 18 dapat dipanen dalam waktu sekitar 105 hari di dataran rendah, dan sekitar 125 hari di dataran tinggi.

BACA JUGA:8 Jenis Padi Unggul dengan Potensi Panen Luar Biasa, Bisa Membuat Petani Untung

2. NK Perkasa 6172

Jagung NK Perkasa 6172 merupakan produk unggulan dari Syngenta. Memiliki tongkol besar dengan warna jagung oranye cerah, jenis ini sangat disukai oleh pedagang jagung pipil dan pakan ternak.

Benih NK Perkasa juga tahan terhadap musim kemarau, menjadikannya pilihan yang tepat untuk kondisi iklim yang tidak menentu.

BACA JUGA:6 Jenis Padi Unggul Umur Pendek yang Populer di Indonesia, Potensi Hasil Besar

3. Pioneer P27 Gajah

Jagung Pioneer P27 Gajah dikenal dengan ukuran tongkolnya yang jumbo. Selain tongkol besar, jagung ini juga toleran terhadap gulma dan batangnya cukup besar serta kokoh.

Ini menjadikannya pilihan unggul dari semua produk jagung Pioneer.

4. NK Sumo 7328

NK Sumo 7328 adalah varian jagung lain dari Syngenta, saudara dari NK Perkasa. Benih ini memiliki ukuran buah yang lebih besar, akar dan batang yang kuat, serta tidak mudah roboh.

Jagung ini juga memiliki jarak tanam yang rapat dan dapat menghasilkan hingga 12 ton per hektar.

BACA JUGA:9 Benih Padi Paling Unggul Di Indonesia, Tahan Penyakit, Hasil Melimpah dan Perawatan Mudah

5. BISI 2 Super

Benih BISI 2 Super memiliki kemampuan adaptasi yang sangat baik di berbagai jenis lahan.

Setiap tanaman berpotensi menghasilkan dua tongkol besar, dengan rendemen yang sangat baik karena ukuran jagung yang kecil dan kadar air saat panen yang rendah.

Selain itu, benih ini tahan lama disimpan dan memiliki waktu panen yang cepat, sekitar 105 hingga 110 hari setelah tanam. (**)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan