SMAN 1 BS Rayakan HGN dan HUT PGRI ke-79 dengan Semarak PETA dan P5

Di Hari Guru Nasional dan Hut PGRI ke 79 stakholders SMANSA semakin solid dan kompak demi kemajuan dunia pendidikan-Donna-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - SMAN 1 Bengkulu Selatan menggelar perayaan Hari Guru Nasional (HGN) sekaligus HUT ke-79 Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dengan rangkaian kegiatan yang berlangsung sejak 25- 29 November 2024. Acara ini menjadi ajang penghormatan terhadap guru sekaligus wadah kreativitas siswa melalui program bertajuk Semarak PETA yang dirangkai dengan selebrasi Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5).

Rangkaian kegiatan dimulai dengan upacara bendera pada Senin pagi (25/11), yang dihadiri oleh seluruh siswa, guru, dan tenaga kependidikan. Dalam upacara tersebut, Kepala SMAN 1 Bengkulu Selatan, Arlin Gustina, S.Pd. M.Pd, menyampaikan apresiasinya kepada para guru yang terus memberikan dedikasi luar biasa dalam mencerdaskan generasi muda.

"Hari Guru Nasional dan HUT PGRI adalah momentum bagi kita untuk menghargai perjuangan para guru. Mereka tidak hanya mengajar, tetapi juga mendidik karakter dan membentuk masa depan bangsa," ujar Harlin Gustina.

Usai upacara, kegiatan dilanjutkan penyerahan reward kepada guru-guru dan staf layanan berdedikasi  fersi dari siswa, serta potong tumpeng. Selama empat hari berikutnya, berbagai lomba digelar untuk menyemarakkan perayaan ini.

"Semarak PETA dan P5 adalah cara kami memadukan nilai-nilai karakter dengan kreativitas siswa. Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi pengalaman bermakna yang akan membekas dalam perjalanan pendidikan mereka," tutup Kepsek. (donna/prw) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan