BBM Langka, Waspada Peredaran BBM Oplosan

Jumat 14 Nov 2025 - 19:15 WIB
Reporter : Sugio Aza Putra
Editor : Suswadi AK

radarselatan.bacakoran.co, KOTA MANNA - Masyarakat diminta meningkatkan kewaspadaan terhadap kemungkinan beredarnya bahan bakar minyak (BBM) oplosan di tengah situasi kelangkaan BBM yang terjadi belakangan ini.

Kondisi langka dan antrean panjang di sejumlah SPBU sering dimanfaatkan oknum tertentu untuk mencari keuntungan dengan menjual BBM oplosan kepada warga.

BACA JUGA:Polres Bengkulu Selatan Imbau Warga Tidak Membuat, Menyebarkan dan Menyimpan Konten Pornografi

Manager SPBU Tanjung Raman, Radius, mengingatkan masyarakat agar lebih berhati-hati jika membeli BBM di luar SPBU. BBM oplosan sangat berbahaya bagi kendaraan, karena dapat merusak mesin.

"Kami mengimbau masyarakat membeli BBM hanya di SPBU atau pertashop resmi untuk memastikan kualitasnya aman,” ujar Radius.

Menurutnya, masyarakat perlu memahami bahwa SPBU memiliki standar pengawasan ketat, sementara BBM yang dijual bebas tanpa izin sangat rawan dicampur bahan berbahaya yang dapat mengancam keselamatan pengguna kendaraan.

Terpisah, Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Awilzan, SIK, MH, melalui Kanit Tipiter Ipda Meki Sumarno, mengatakan pihaknya terus melakukan patroli dan pemantauan terhadap potensi peredaran BBM oplosan di wilayah Bengkulu Selatan.

BACA JUGA:DPRD Bengkulu Selatan Minta Pejabat Baru Tancap Gas, Pimpinan OPD yang Kosong Harus Segera Diisi

Ia menegaskan bahwa kegiatan pengoplosan BBM merupakan tindakan ilegal yang dapat diproses pidana.

“Kami melakukan pengawasan secara intensif, terutama di daerah rawan. Jika ditemukan ada praktik pengoplosan atau penjualan BBM ilegal, akan kami tindak sesuai hukum yang berlaku,” tegas Ipda Meki.

Polres juga mengimbau warga agar segera melapor jika menemukan aktivitas mencurigakan terkait penyimpanan atau penjualan BBM di luar jalur resmi.

Kerja sama masyarakat dinilai sangat penting untuk mencegah penyebaran BBM oplosan, terutama di saat pasokan BBM sedang terbatas.

BACA JUGA:Bupati Bengkulu Selatan Perintahkan Pasar Ampera Harus Berbenah

Dengan meningkatnya kesadaran dan kewaspadaan masyarakat, serta adanya pengawasan dari pihak kepolisian, diharapkan praktik ilegal dan merugikan tersebut dapat dicegah, sehingga situasi kelangkaan BBM tidak dimanfaatkan pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. (yoh)

Kategori :