Pulau Kembang, Keindahan Alam Tropis di Barito Kuala, Pemandangannya Menakjubkan

Keindahan pulau kembang di Kalimantan Selatan -istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - Pulau Kembang, sebuah delta yang terletak di tengah Sungai Barito, Kalimantan Selatan. 

Pulau seluas 80 hektar ini merupakan habitat alami bagi ratusan monyet ekor panjang dan berbagai jenis burung. 

Terletak di sisi barat Kota Banjarmasin, Pulau Kembang tidak hanya sebagai tempat tinggal hewan liar tetapi juga telah ditetapkan sebagai hutan wisata.

BACA JUGA:Pulau Sembilan, Deretan Pulau Kecil yang Eksotis di Kotabaru, Tempat Berlibur Mengesankan

Pengunjung dapat masuk ke kawasan hutan kera ini dan menyaksikan langsung kehidupan kawanan monyet ekor panjang. 

Daya tarik utama Pulau Kembang adalah keberadaan kera ekor panjang yang menjadi pusat perhatian banyak wisatawan, termasuk dari mancanegara. 

Hutan rawa di pulau ini menawarkan ekosistem yang unik dengan keanekaragaman flora dan fauna yang mempesona.

BACA JUGA:Pulau Kampai, Destinasi Bahari dengan Cerita Supranatural di Langkat

Pulau Kembang juga berperan penting dalam pelestarian satwa, seperti kera abu-abu dan bekantan, serta menjadi rumah bagi berbagai jenis burung langka seperti elang bondol, burung madu, raja udang biru, elang laut, elang tikus, dan elang hitam. 

Vegetasi hutan belukar yang terdiri dari pohon nipah dan mangrove menambah keindahan dan keanekaragaman flora di pulau ini, dengan tanaman bakung, jerujuk, jambu rambai, rengas, dan pandan sebagai beberapa contohnya.

BACA JUGA:Pesona Pulau Pagang, Surganya Pecinta Snorkeling di Pesisir Selatan

Selain menarik bagi wisatawan, Pulau Kembang juga memiliki nilai penting untuk penelitian, terutama terkait bekantan, satwa endemik Kalimantan dengan hidung kuningnya yang khas. 

Di pulau ini, pengunjung dapat turun di dermaga untuk melihat dan berinteraksi langsung dengan kera yang ada.

Kondisi alam di Pulau Kembang masih sangat alami dengan kayu keras berusia puluhan tahun, menjulang tinggi dan menciptakan udara yang sejuk. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan