Bak Lukisan, Keindahan Taman Wisata Posong di Lereng Gunung Sindoro Temanggung
Taman wisata Posong di lereng gung sindoro,indah bak lukisan-istimewa-radarselatan.bacakoran.co
radarselatan.bacakoran.co - Taman Wisata Posong adalah destinasi wisata alam yang terletak di lereng Gunung Sindoro, Temanggung, Jawa Tengah.
Taman Wisata Posong menawarkan pemandangan alam yang memukau, termasuk panorama pegunungan dan lembah yang indah.
Saat musim tembakau tiba, area sekitar Posong akan dipenuhi ladang tembakau yang menghijau, menambah keindahan tempat ini.
BACA JUGA:Bukit Lawang, Tempat Wisata Paling Populer Di Sumatera Utara Selain Danau Toba, Banyak Turis Asing Berkunjung
Sepintas dilihat dari kejauhan taman wisata ini bak lukisan.
Daya tarik utama Taman Wisata Posong adalah pemandangan matahari terbitnya yang sangat spektakuler.
Selain itu, Posong juga memiliki berbagai spot foto menarik, taman bunga, dan jalur trekking ringan yang cocok untuk pengunjung dari berbagai usia.
Fasilitas di taman ini juga terus berkembang, termasuk area parkir, warung makan, dan tempat istirahat yang nyaman.
BACA JUGA:10 Tempat Wisata Populer di Sumba, Berbeda dengan Tempat Wisata Lain, Dijamin Bikin Terpesona
Taman Wisata Posong terletak di Kecamatan Kedung, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah.
Untuk mencapai lokasi ini, kalian bisa menggunakan kendaraan pribadi dari Kota Temanggung, yang berjarak sekitar 20 km ke arah barat laut.
Dari Yogyakarta, perjalanan memakan waktu sekitar 2 hingga 3 jam, sedangkan dari Semarang sekitar 2,5 hingga 3,5 jam.
Rute yang umum ditempuh adalah melalui jalan utama yang menghubungkan Temanggung dan Wonosobo, lalu berbelok menuju desa Talap, Kecamatan Kedung, di mana Posong berada.
BACA JUGA:Monemvasia, Desa Tersembunyi di Atas Batu, Pemandangannya Indah, Cocok Untuk Tempat Wisata
Ladang tembakau menghijau terletak di bagian bawah Taman Wisata Posong.
Sementara di bagian atas terdapat gazebo-gazebo untuk bersantai. Ada juga area pandang untuk menikmati keindahan ladang tembakau dan Gunung Sumbing di sebelah sana. Spot ini juga cocok untuk selfie.
Di bagian atasnya lagi, terdapat area parkir, warung makan, dan pintu masuk taman.
Di pintu masuk taman, ada panggung musik. Di bagian atas taman, terdapat area lapang dekat tulisan "Posong," serta saung untuk bersantai.
BACA JUGA:Bukit Jupi Di Bengkulu Menjadi Destinasi Wisata Baru
Selain itu, terdapat kolam yang sudah dilengkapi beberapa spot selfie.
Ada juga camping ground dan glamping di sini, dengan pemandangan yang sangat memukau dari ketinggian sekitar 1800 meter di atas permukaan laut.
Di bagian bawah, ada tanah lapang yang luas, cocok untuk bersantai sambil menikmati sunrise jika datang di pagi hari.
Terdapat juga aula yang bisa digunakan untuk pertemuan atau acara lainnya. Di sini, penginapan model kabin tersedia dalam berbagai bentuk, ada yang segitiga, melengkung, dan ukuran besar untuk keluarga. (**)