Prabowo Disebut Utamakan Figur Dalam Memilih Menteri

Prabowo Disebut Utamakan Figur Dalam Memilih Menteri-Istimewa-radarselatan.bacakoran.co

radarselatan.bacakoran.co - Presiden terpilih Prabowo Subianto disebut sebut akan mengutamakan figur dalam memilih para menteri, bukan mengedepankan nama nama yang diusulkan oleh partai politik.

Prabowo diperkirakan lebih memilih orang-orang yang di matanya memiliki kapabilitas, profesionalisme yang mumpuni di bidang yang akan diemban.

BACA JUGA:Partai Demokrat Resmi Buka Penjaringan Balon Bupati dan Wabup

komunikolog politik dan hukum nasional, Tamil Selvan alias Kang Tamil, Prabowo diyakini lebih memilih figur menterinya yang mampu mengelaborasi visi, misi, dan strategi untuk memajukan Indonesia.

BACA JUGA:Moment Mudik dan Libur Lebaran Berdampak Positif Terhadap Industri Pariwisata

"Jadi kalau dikatakan jabatan para menteri itu adalah jatahnya kursi partai A, partai B, Partai C, saya kira itu bukan faktor utama. Tapi faktor utama adalah figurnya," kata komunikolog politik dan hukum nasional, Tamil Selvan kepada media.

BACA JUGA:Kader Kesehatan Remaja Perlu Pembinaan

Namun tidak menutup kemungkinan katanya, nanti ada menteri yang merupakan kader partai koalisi, jika figur tersebut memenuhi kreteria yang diinginkan. Ada kemungkinan juga nantinya akan direkrut figur dari kalangan profesional yang dipartaikan.

BACA JUGA:Target Pajak Sarang Walet Diturunkan, Hanya Rp 10 Juta Setahun

Diketahui belakangan ini Prabowo Subianto sudah beberapa kali melakukan pertemuan dengan para pimpinan partai politik. Ada beberapa pimpinan partai politik yang ditemui Prabowo mengaku pertemuan itu sempat membahas jatah menteri. Namun ada juga pimpinan parpol koalisi yang belum bersedia memberikan keterangan terkait usulan jatah menteri partainya.

BACA JUGA:Siswa Dilarang Bawa Handphone ke Sekolah

"Faktor utamanya bukan jatah kursi itu dibagikan kepada para parpol, lalu parpol mengusulkan kadernya, saya kira enggak demikian. Tapi Pak Prabowo lebih memilih kira-kira siapa orang-orang yang di matanya memiliki kapabilitas, profesionalisme yang mumpuni di bidang yang akan diemban itu," pungkasnya. (**)

Tag
Share